Tuesday 1 April 2014



Bogor merupakan salah satu kota yang terletak di daerah pegunungan yang memiliki udara sejuk dan dingin. Tempat wisata alam di Bogor yang wajib Anda kunjungi adalah beberapa pemandian air panas di kawasan Bogor. Ini dikarenakan, di kota ini  terdapat banyak sekali tempat pemandian air panas, namun hanya beberapa yang terkenal akan keindahan dan juga air panasnya yang alami. Beberapa pemandian air panas yang ada di Puncak Bogor akan dibahas dalam tulisan kali. Dan inilah beberapa tempat pemandian air panas yang direkomendasikan untuk dikunjungi dan dijadikan sebagai tujuan wisata Bogor.

tempat pemandian air panas
1. Tirta Sanita
Tempat pemandian air panas di kabupaten Bogor yang pertama adalah Tirta Sanita.  Pemandian air panas ini letaknya di Ciseeng, Parung. Yang menjadi sumber mata air panas di pemandian ini adalah mata air belerang dari gunung Kapur. Tiket masuk untuk pemandian air panas ini cukup murah, Anda hanya harus membayar delapan ribu rupiah untuk orang dewasa sedangkan untuk anak-anak hanya enam ribu rupiah saja. Selain pemandian air panas juga terdapat outbound dengan berbagai macam wahana yang menyenangkan. Jika Anda berminat untuk melakukan outbound Anda hanya perlu membayar biaya tambahan sebesar seratus sepuluh ribu rupiah saja.

2. Gunung Pancar
Beberapa pemandian air panas di kota Bogor yang terkenal indah adalah taman wisata air panas Gunung Pancar. Tempat pemandian kolam panas ini berbeda dengan tempat pemandian panas lainnya. Disini terdapat pembagian kolam yaitu ada kolam keluarga, kolam tiga rasa dan juga kolam umum. Selain itu, tempat pemandian untuk wanita dan laki-laki juga terpisah. Kolam air panas ini sudah terkenal dapat menyembuhkan berbagai penyakit dan juga banyak dikunjungi oleh para wisatawan hanya untuk menghilangkan penat saja. Untuk biaya masuknya sendiri dikenakan per jam dan per orang, untuk satu orang dan satu jam harus membayar dua puluh lima ribu sedangkan untuk keluarga seratus ribu rupiah.

3. Ciparay
Tempat wisata pemandian air panas yang terakhir direkomendasikan di Bogor adalah wisata air panas Ciparay. Tempat pemandian ini masih sangat alami dan dilengkapi dengan berbagai pancuran. Di setiap kolam pasti ada pancuran air hangatnya. Selain itu, di setiap pancuran terdapat kepulan asap yang menandakan bahwa air dalam kolam memang benar-benar panas dan hangat. Harga tiket masuknya sendiri sangat murah yaitu hanya empat ribu rupiah saja per kepala atau per orang. Cocok untuk wisata bersama keluarga dan juga teman-teman.
Beberapa objek wisata pemandian air panas yang populer di  Bogor yang sudah disebutkan sebelumnya merupakan tempat pemandian air panas yang banyak dikunjungi dan juga sudah terkenal dikalangan wisatawan. Selain itu pemandian air panas tersebut juga mempunyai harga tiket masuk yang relatif murah dan terjangkau. Sambil mandi air panas Anda juga dapat menikmati pemandangan indah disekitar tempat pemandian air panas tersebut.


EmoticonEmoticon